Iklan

Redaksi  MSRI
Senin, 06 November 2023, November 06, 2023 WIB | Dibaca: 0 kali
Last Updated 2023-11-06T08:47:24Z
Berita UtamaOlahraga

Siswa SMK Siang Sabet Juara 1, 2, dan 3 di Ajang BHS Cup 2023

Advertisement
Siswa SMK Siang Sabet Juara 1, 2, dan 3 di Ajang BHS Cup 2023.
Caption ; Siswa SMK Siang Sabet Juara di Ajang BHS Cup 2023, juara 1. Pratama Arifiyan Atmajaya, Haidar HanasHanas dan Galih Dava Suryawan


BhirawaNews, Surabaya – Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Surabaya membuka Piala BHS Cup 2023 di Gelanggang Remaja Surabaya, Rabu (1-4/11/2023).


Ketua panitia sekaligus Sekretaris Umum Pengurus Cabang IPSI Kota Surabaya. Boyke Santoso mengatakan, kejuaraan Pencak Silat Suroboyo Piala BHS Cup ini memasuki tahun kedua.


Piala BHS Cup 2023 mempertemukan pesilat pelajar se-Surabaya mulai dari tingkat SD kelas 1 sampai SMA kelas 12. Total ada 50 kelas pertandingan. 


Jumlah peserta keseluruhan 791 pesilat dari 57 kontingen yang merupakan perwakilan dari perguruan-perguruan silat sekolah, ranting dan tempat-tempat latihan.


"Kami merangkul seluruh pesilat-pesilat Sejak usia dini melalui ajang pertandingan massal. Jadi, memassalkan pencak silat di usia dini. Ujar beliau. 


Dan pada kesempatan BHS Cup 2023 sejumlah siswa SMK Siang Surabaya berhasil menyabet Piala. Mereka adalah :


Pratama Arifiyan Atmajaya, 

Haidar HanasHanas dan 

Galih Dava Suryawan

Mereka meraih juara 1,2 dan 3.


"Alhamdulillah, semoga kedepannya dapat meraih Juara pada kesempatan yang lebih baik lagi". Ujar pelatih mereka Abdul kohar atau biasa di panggil Cak Kohar pelatih pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate Ranting Kartini. 


Pada kesempatan apel pagi senin, (6/11l23) Mochammad Makin selaku kepala sekolah SMK Siang juga mengapresiasi capaian gelar juara yang telah diraih oleh siswa-siswa smk Siang. 


(Udin BN)