Iklan

Redaksi  MSRI
Kamis, 15 Februari 2024, Februari 15, 2024 WIB | Dibaca: 0 kali
Last Updated 2024-02-15T15:01:35Z
berita terkiniPendidikan

Visi dan Misi Sekolah SMA Negeri 1 Menganti-Gresik

Advertisement
Visi dan Misi Sekolah SMA Negeri 1 Menganti-Gresik
Dok, foto; tampak depan sekolah SMA Negeri 1 Menganti-Gresik 

BhirawaNews, GRESIK - Sekolah SMA Negeri 1 Menganti, Jalan Raya Boteng, RT 10 / RW 04, Kecamatan Menganti, Gresik, Kabupaten Gresik, Jawa Timur. No telp : (031) 7994974.


Kepala sekolah, H. Ainur Rofiq, S.Pd., M.Pd mempunyai visi dan misi untuk memuliakan dunia pendidikan terutama disekolah tersebut.


Lalu apa Visi, Misi tersebut


Visi

Terwujudnya generasi beriman dan bertakwa serta berakhlak mulia. bernalar kritis, disiplin, berprestasi, mandiri, bergotong royong dan berkebhinekaan global menuju era digitalisasi.


Misi

Menumbuhkan penghayatan keberadaan Tuhan Yang Maha Esa dan selalu berupaya mentaati segala perintah seta larangan-Nya yang diwujudkan melalui budi pekerti yang baik terhadap diri sendiri, terhadap sesama, lingkungan dan negara Indonesia.


Representasi dari : Visi beriman dan bertakwa serta berakhlak mulia


Meningkatkan budaya literasi serta membangun karakter peserta didik sebagai pembelajar sepanjang hayat yang selalu berpikir obyektif, sistematis dan saintifik.


Representasi dari : Visi bernalar kritis


Mengembangkan karakter patuh terhadap nilai-nilai yang berlaku baik di sekolah maupun di luar sekolah dengan penuh kesadaran melalui kegiatan intrakurikuler maupun ekstrakurikuler.


Representasi dari : Visi disiplin


Meningkatkan kualitas pembelajaran dan bimbingan secara berkesinambungan yang dapat mengembangkan peserta didik unggul dalam pengetahuan dan teknologi.


Representasi dari : Visi berprestasi


Mengembangkan kesadaran peserta didik agar memiliki rasa percaya diri, tidak bergantung pada orang lain, bertanggung jawab, berperilaku berdasarkan prakarsa diri serta mampu melakukan kontrol diri.


Representasi dari : Visi mandiri


Mengembangkan sikap solidaritas, mampu berkolaborasi, memiliki kepedulian yang tinggi dan suka berbagi pada sesama melalui kegiatan intrakurikuler maupun ekstrakurikuler.


Representasi dari : Visi bergotong royong


Mengembangkan sikap menghargai budaya, mampu berkomunikasi dan berinteraksi antar budaya, menghargai keberagaman, memiliki toleransi terhadap perbedaan dan wawasan ragam budaya daerah, nasional dan global.


Representasi dari : Visi Berkebhinekaan global


Tujuan

Mempersiapkan peserta didik yang beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa serta berakhlak mulia.


Menghasilkan lulusan yang bernalar kritis, kreatif, mampu menghasilkan karya, mampu menyelesaikan permasalahan yang dihadapi dan membuat keputusan yang tepat serta memiliki sifat terbuka terhadap penemuan baru.


Menanamkan rasa disiplin kepada peserta didik agar menjadi manusia yang memiliki kepekaan, patuh terhadap aturan dan memiliki pola hidup yang teratur.


Meningkatkan peran peserta didik di berbagai lomba akademik dan non akademik serta mempersiapkan lulusan yang berkepribadian, cerdas,  berkualitas dan unggul dalam bidang akademik maupun non akademik sesuai dengan bakat yang dimiliki peserta didik sehingga mampu bersaing untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.


Menghasilkan lulusan yang berjiwa kokoh, mandiri dan mampu   mengembangkan potensi diri melalui kegiatan ekstrakurikuler pramuka, paskibra dan kegiatan lainnya yang meningkatkan kemandirian siswa


Mempersiapkan peserta didik menjadi generasi yang memiliki rasa tolong-menolong, peka terhadap lingkungan, mampu berkolaborasi, memiliki kepedulian serta suka berbagi dengan sesame


Membekali peserta didik agar menjadi generasi yang mampu memahami keberagaman budaya , berwawasan terbuka dan memiliki toleransi terhadap segala perbedaan


Moto

Mengukir masa depan, meraih kesuksesan



(Redaksi)